SBUMSBUM Akhwat

SBUM AKHWAT NOMOR 714 – *Hukum Sholat di Masjid yang Menghadap Kuburan, Hukum Membaca Yassin/Al Quran di Kuburan dan Hukum duduk diatas Kuburan*

  SBUM 
Sobat Bertanya  Ustadz Menjawab

 

 NO : 714

Dirangkum oleh Grup Islam Sunnah | GiS
https://grupislamsunnah.com

Kumpulan Soal Jawab SBUM
Silakan Klik : https://t.me/GiS_soaljawab

Judul bahasan

*Hukum Sholat di Masjid yang Menghadap Kuburan, Hukum Membaca Yassin/Al Quran di Kuburan dan Hukum duduk diatas Kuburan*

💬 *Pertanyaan*
(jika tidak berkenan ditulis silahkan dengan inisial, tetapi jika berkenan lebih baik)
Nama : Venny Savitri
Angkatan: T03
Grup : 015
Nama Admin : Irma Ummuyasha
Nama Musyrifah : Ummu Dzihni Nabilah Yunus
Domisili : DKI Jakarta

📨 *TANYA USTADZ* ❓

بِسْـمِ اللّهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيْمِ
اَلسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللّهِ وَبَرَكَاتُه

Bismillah,

1. Bagaimana bila ada masjid, dan di depan masjid itu ada kuburan keluarga. Dan arah sholat kebetulan menghadap ke arah kuburan itu. Nah itu kan tidak boleh. Bagaimana jika situasinya masjid itu, masjid yang terdekat, dan kita sholat di sana? (Misal sholat tarawih)

2. Soal duduk di kuburan dan membaca yasin untuk mayyit. Kadang ketika orang berziarah ke kuburan, orang-orang suka membaca yasin untuk mayyit keluarga dan ketika membaca yasin, mereka numpang duduk di pinggir kuburan orang lain. Apakah itu juga tidak boleh?

3. Apakah mengucapkan salam kepada mayit itu maksudnya dengan mengucapkan “assalamualaikum”?

جزاكم الله خيرا وبارك الله فيكم.

 Jawaban*

وعليكم السلام ورحمة اللّه وبركاته
بسم الله

Bismillah, wash shalaatu was salaamu ‘alaa rasulillaah, Amma ba’du.

1️⃣ _*Tidak boleh shalat menghadap ke kuburan*,_ sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam,

لاَ تُصَلُّوْا إِلَى الْقُبُوْرِ وَلاَ تَجْلِسُوْا عَلَيْهَا

“Janganlah kalian shalat menghadap kuburan, dan janganlah duduk di atasnya.”
(HR. Muslim No. 972)

Larangan Rasulullah tentang shalat menghadap kuburan ini mencakup shalat di area kuburan dan shalat di mesjid yang kiblatnya ke arah kuburan, *kecuali kalau ada pemisah antara dinding mesjid dengan kuburan tersebut.* misalkan jalan untuk lalu lalang lewat entah pejalan kaki ,atau motor .

Jika seseorang sholat menghadap kuburan karena mengagungkan penghuni kubur tersebut maka sholatnya tidak sah.

Jika tidak ada unsur pengagungan, maka itu perbuatan haram dan berdosa walaupun sholatnya sah.

Adapun sholat tarawih berjamaah memiliki keutamaan besar yaitu dicatat pahala sholat satu malam penuh dan jika dilakukan karena iman dan ihtisab maka akan diampuni dosa dosanya. Maka datanglah ke mesjid yang tidak ada kuburannya dan mencari mesjid yang tidak menghadap langsung ke kuburan.

2️⃣.*a*._*Hukum membaca yasin ada khilaf dan yang rajih adalah tidak disunahkan*_.

Syaikh Bin Baz rohimahullah pernah ditanya tentang masalah ini.

Apa hukumnya membaca surat Yasin di sisi orang mati ?.”

Beliau menjawab :

جاء في حديث فيه ضعف أن الرسول أمر بقراءة يس عند موتانا ، في قوله : اقرؤوا على موتاكم يس ، يعني عند المحتضرين ، فسر العلماء بالموتى هنا بالمحتضرين ، المحتضر ثم ….. الميت الذي قرب الموت ، ولكن الحديث ضعيف فلا تسن على الصحيح ، لعدم صحة الحديث، وبعض أهل العلم ظن صحته فاستحبها وإذا قرئ من بعد للوعظ والتوجيه إذا كان يعقل ، يستفيد ، قراءة يس أو غيره من القرآن هذا كله طيب، لكن الحكم بأنها سنة يحتاج إلى دليل والحديث ضعيف عند أهل التحقيق، ……… عثمان فهو مجهول.

“Telah datang di dalam hadits di dalamnya ada kelemahan, bahwa Rasul shalallahu ‘alaihi wa sallam memerintahkan untuk membaca surat Yasin di sisi orang mati. Yaitu yang tersebut dalam perkataan beliau : ‘Bacalah Yasin untuk orang-orang mati kalian !’.
Maksudnya ketika sekarat, para ulama menafsirkan orang-orang mati di sini adalah orang-orang yang sekarang, kemudian mayit yang telah mendekati masa kematian. Akan tetapi hadits ini dha’if/lemah, maka amalan ini tidak disunnahkan berdasarkan pendapat yang benar, karena hadisnya tidak shahih. Sedang sebagian ulama menyangka hadits ini shahih sehingga mereka menganggap amalan ini sunnah.
Jika surat dibaca setelahnya untuk menasehati dan mengarahkan jika ia faham dan bisa mengambil manfaat maka pembacaan Yasin atau surat lain ini baik. Akan tetapi hukum bahwa ia adalah amalan yang sunnah, ini membutuhkan dalil, sedangkan haditsnya dha’if menurut para peneliti, rawi yang bernama Utsman ini adalah rawi yang majhul.” .(Fatawa Syaikh Bin Baz no. 1193).

*b*._*Hukum membaca alquran di kuburan*._

Syaikh Ibnu Baz rahimahullah berkata,

Membaca Al Qur’an di sisi kubur adalah di antara amalan yang tidak dituntunkan, sehingga tidak boleh kita lakukan. Kita tidak boleh pula shalat di sisi kubur karena Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam tidak pernah melakukan seperti itu. Begitu pula hal tersebut tidak pernah dituntunkan oleh khulafaur rosyidin (Abu Bakar, ‘Umar, ‘Utsman, dan ‘Ali, ). Karena amalan tadi hanyalah dilakukan di masjid dan di rumah sebagaimana sabda Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam,

اجْعَلُوا مِنْ صَلاَتِكُمْ فِى بُيُوتِكُمْ وَلاَ تَتَّخِذُوهَا قُبُورًا

“Jadikanlah shalat kalian di rumah kalian dan jangan jadikan rumah tersebut seperti kubur”
(HR. Bukhari no. 432 dan Muslim no. 777).

Hadits ini menunjukkan bahwa kubur bukanlah tempat untuk shalat dan juga bukan tempat untuk membaca Al Qur’an. Amalan yang disebutkan ini merupakan amalan khusus di masjid dan di rumah. Yang hendaknya dilakukan ketika ziarah kubur adalah memberi salam kepada penghuninya dan mendoakan kebaikan pada mereka.

*c*._*Hukum duduk diatas kuburan*;_

Dari Jabir radhiyallahu ‘anhu, ia berkata,

عَنْ جَابِرٍ قَالَ نَهَى رَسُولُ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- أَنْ يُجَصَّصَ الْقَبْرُ وَأَنْ يُقْعَدَ عَلَيْهِ وَأَنْ يُبْنَى عَلَيْهِ

“Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam melarang dari memberi kapur pada kubur, duduk di atas kubur dan memberi bangunan di atas kubur.”
(HR. Muslim, no. 970).

Ada tiga larangan yang disebutkan dalam hadits ini terhadap kubur:

*Pertama: Larangan memberi kapur pada kubur dengan tujuan untuk mempercantik bangunan kubur*. Larangan ini secara tekstual adalah larangan haram dan tidak ada dalil untuk mengalihkan ke larangan makruh.

*Kedua: Larangan duduk di atas kubur karena seperti itu termasuk menghinakan kubur.*

Dari hadits Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

لَأَنْ يَجْلِسَ أَحَدُكُمْ عَلَى جَمْرَةٍ فَتُحْرِقَ ثِيَابَهُ فَتَخْلُصَ إِلَى جِلْدِهِ خَيْرٌ لَهُ مِنْ أَنْ يَجْلِسَ عَلَى قَبْرٍ

“Seandainya seseorang duduk di atas bara api sehingga membakar pakaiannya sampai kulitnya, itu lebih baik baginya dibandingkan duduk di atas kubur.”
(H.R Muslim, no. 1612).

Hadits ini menunjukkan bahwa duduk di atas kubur termasuk dosa besar karena ancaman yang keras seperti ini.

*Ketiga: Larangan membuat bangunan di atas kubur.* Larangan ini akan menimbulkan mafsadat yang begitu banyak, di antaranya:

#Perantara untuk menyembah kubur, apalagi kubur itu adalah kubur orang shalih atau kubur seorang yang dianggap wali.

#Termasuk tasyabbuh (menyerupai) peribadahan pada berhala dan peribadahan pada kubur. Di mana kita saksikan para penyembah kubur biasa menjadikan kubur menjadi begitu megah dan indah.

#Perantara menuju kesyirikan.

#Termasuk pemborosan dan buang-buang harta.

#Termasuk mempersempit kubur dan area pekuburan.

3️⃣ _*Doa ziara kubur*_

Do’a ketika ziarah kubur sesuai ajaran Rasul shallallahu ‘alaihi wa sallam,

السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ أَهْلَ الدِّيَارِ مِنَ الْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُسْلِمِيْنَ (وَيَرْحَمُ اللهُ الْمُسْتَقْدِمِيْنَ مِنَّا وَالْمُسْتَأْخِرِيْنَ) وَإِنَّا إِنْ شَاءَ اللهُ بِكُمْ لاَحِقُوْنَ، أَسْأَلُ اللهَ لَنَا وَلَكُمُ الْعَافِيَةَ

“Semoga keselamatan tercurah kepada kalian, wahai penghuni kubur, dari (golongan) orang-orang beriman dan orang-orang Islam, (semoga Allah merahmati orang-orang yang mendahului kami dan orang-orang yang datang belakangan). Kami insya Allah akan bergabung bersama kalian, saya meminta keselamatan untuk kami dan kalian.”
(HR. Muslim no. 975)

والله تعالى أعلم

  Dijawab oleh : Wukir Saputro Lc

Official Account Grup Islam Sunnah (GiS)⁣⁣

WebsiteGIS: https://grupislamsunnah.com
Fanpage: web.facebook.com/grupislamsunnah
Instagram: instagram.com/grupislamsunnah
WebsiteGBS: grupbelanjasunnah.com
Telegram: t.me/s/grupislamsunnah
Telegram Soal Jawab: https://t.me/GiS_soaljawab
YouTube: bit.ly/grupislamsunnah

Ayo berbelanja di Merchandise GiS

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button